Mengetahui Kekurangan Kusen Aluminium – Bingkai pintu yang lebih kita kenal dengan kusen pintu memiliki jenis yang bermacam – macam. Material yang biasa digunakan untuk membuat kusen yaitu aluminium, kayu, dan besi. Tapi pada umumnya orang menggunakan kayu atau aluminium.
Setiap material bahan memiliki kelebihan dan kekurangan. Kali ini kami akan bahas tentang kekurangan dari kusen aluminium yang memang sekarang ini sedang menjadi trend dalam melengkapi bagian dari sebuah bangunan rumah maupun ruko seperti, kusen, pintu, jendela, partisi dari bahan aluminium.
Mengetahui Kekurangan Kusen Aluminium
Mengingat kami PT. Nusantara Kreasi Cipta Aluminium yang bergerak di bidang jasa pembuatan kusen aluminium, jendela aluminium, pintu, dan partisi dengan bahan dasar aluminium ini pun harus memberikan informasi terkait akan adanya kekurangan ketika Anda menggunakan kusen aluminium.
Sedikit membahas kusen kayu. Di mana kusen bahan kayu ini memiliki harga yang cukup tinggi untuk mendapatkan kualitas terbaik. Karena tampilannya yang bisa dimodifikasi sesuai dengan yang Anda inginkan, tapi bahan kayu juga mempunyai kekurangan yaitu mudah dimakan rayap, dapat memuai jika terkena panas, dan perawatannya pun terbilang cukup rumit karna dilakukan secara berkala.
Berikut ini beberapa kelemahan kusen aluminium. Bagi Anda yang belum mengetahuinya simak lebih lanjut artikel ini ya.
- Memiliki variasi bentuk yang sangat terbatas. Ini kebalikan dari bahan kayu ya. Seperti yang sudah dijelaskan di atas. Hal tersebut karena pembuatan kusen aluminium berpacu pada standart perusahaan atau pabrik. Sehingga pada umumnya pintu aluminium di Tangerang maupun pintu aluminium kaca lebih kepada desain Eropa dan minimalis.
- Pemasangannya yang lumayan ribet walaupun materialnya sangat ringan. Kenapa? Karena pemasangan kusen aluminium ini hanya bisa dilakukan dengan menggunakan fischer. Teknik yang mengandalkan kekuatan sekrup fischer ketika dibor dan ditanam bersamaan dengan kusen harus merapat ke tembok. Ukuran harus sesuai dengan sudut siku – sikunya. Jika terjadi kesalahan dalam pemasangan dan tidak sesuai dengan sudut sikunya tidak akan maksimal hasilnya. Akan ada kekurangan dalam pemakaian kusen dengan pintu aluminium kaca misalnya.
- Perawatan yang dilakukan untuk bahan aluminium ini cukup merepotkan. Terkecuali Anda menggunakan bahan aluminium berkualitas tinggi dan terbaik. Cukup membersihkan kusen, pintu, dan jendela aluminium dua minggu sekali. Tapi jika Anda menggunakan kualitas rendah, perawatan pun harus dimaksimalnya minimal seminggu sekali.
Kusen aluminium bisa saja mengalami kebocoran apabila Anda melekatkan plester pada sisi kusen yang ditempelkan ke tembok tidak rapi. Maka akan terjadi kebocoran pada kusen dan kusen pun akan mudah lepas.
Demikian segelintir informasi yang bisa kami berikan untuk menambah wawasan Anda dan sebagai pertimbangan untuk Anda saat memilih material kusen.